Ketemu Pak Menteri


Baru aja Protokol abis selesai tugas, Kunjungan Kerja Menko Kesra. Bapak Aburizal Bakrie. Acaranya adalah penyerahan secara simbolis Bantuan Langsung Masyarakat Program Nasional Pemberdayaan Masyarakat Mandiri atau biasa dikenal dengan BLM PNPM Mandiri. Sebuah program yang diluncurkan tahun 2007 untuk penanggulangan kemiskinan dan penciptaan lapangan kerja. Bantuan yang diserahkan adalah :
  • Kota Yogyakarta : BLM PNPM Mandiri Perkotaan untuk 15 kecamatan senilai 11,49 Milyar Rupiah
  • Kab. Sleman : BLM Mandiri Perkotaan untuk 15 kecamatan senilai 14.91 Milyar Rupiah, BLM PNPM Perdesaan untuk 2 kecamatan senilai 2,90 Milyar Rupiah.
  • Kab. Bantul : BLM Mandiri Perkotaan untuk 12 kecamatan senilai 12.175 Milyar Rupiah, BLM PNPM Perdesaan untuk 2 kecamatan senilai 9,90 Milyar Rupiah
  • Kab. Kulon Progo : BLM Mandiri Perkotaan untuk 12 kecamatan senilai 12.175 Milyar Rupiah, BLM PNPM Perdesaan untuk 2 kecamatan senilai 9,90 Milyar Rupiah
  • Kab. Gunung Kidul : BLM PNPM Perdesaan untuk 18 kecamatan senilai 39,20 Milyar Rupiah
Wow banyak banget, semoga memang bermanfaat buat mereka para penerimanya. Bisa bikin usaha dan meningkatkan taraf hidup masing-masing. Yang jelas, semoga bener2 sampe ke orang yang membutuhkan.

Ok, karena aku kerja di Protokol kita ngomongin acaranya aja yah?
Kebetulan aku dikasih tugas MC, hm...sebenernya acara ini tidak terlalu berbeda dengan acara seremonial yang pernah diadakan Pemkot Jogja. Cuma yang bikin aku agak keder, ada dialognya. Secara aku gak terlalu memahami bahasannya, juga karena mendadak gitu... Tapi alhamdulillah berjalan lancar, karena ternyata penanyanya sudah daftar dulu sebelum acara dimulai. Jadi aku bisa tau kira-kira yang mau ditanyakan apa....

Sebenernya acara ini di-set pukul 8 pagi (sesuai undangan). Pak Menko jam 8.15 sampai di Balaikota Yogyakarta. Tapi ternyata mulai jam 9 pagi...molornya cukup lama. Kenapa? ternyata karena dari Kabupaten Kulon Progo telat datangnya.... Bahkan ketika acara sudah mulai, dari Kulon Progo belum datang...wah...bikin deg-degan aja...

Syukurlah, semuanya berjalan lancar...
Tidak kurang suatu apapun...